Halo kembali bersamaku melankolis muda hehe. Udah lama nih
kayaknya tak memunculkan tulisan. Sebagai pembuka untuk tahun 2018, aku akan
memberikan informasi tentang wisata yang lagi trend banget di Kabupaten
Lumajang. Tempat wisata apasih sebenarnya? Kok bisa jadi trend sih? Penasaran kan?
Baca terus yuk.
Ada yang tau istilah Ranu? Ranu memiliki persamaan arti
dengan danau atau kolam. Biasanya orang Jawa bagian timur lebih sering
menyebutkan nama ranu daripada danau. Nah untuk tempat wisata yang lagi trend
sendiri berhubungan nih dengan kata Ranu, yakni Ranu Bedali. Ranu Bedali,
merupakan salah satu kawasan wisata yang berada di kawasan utara kabupaten
Lumajang. Kurang lebih 18 KM lah dari pusat kota, Cuma 40 Menit kok naik mobil.
Nah Ranu Bedali sendiri masih berada di Kecamatan Ranuyoso, sekitar Gunung
Lemongan. Sebenarnya ada 3 Ranu sih yang berdekatan dengan Gunung Lemongan,
salah satunya ya Ranu Bedali ini.
Saat pertama kali datang (dulunya sih belum terlalu dirawat
gitu), sudah disuguhi dengan pemandangan yang luar biasa. Yah hampir sama lah
dengan melihat Danau yang lain, liat air haha. Tapi yang bikin terasa lebih wah
yakni kita bisa melihat danau dari ketinggian. Berasa di Ranu Kumbolo lah,
sebelas duabelas. Bedanya mah cuma di Ranu Bedali tak bisa melihat sunrise dan
gak dingin di Ranu Kumbolo.
Sekarang, di Ranu Bedali sudah dilakukan pembangunan disana
sini. Itu dia yang membuat obyek wisata ini menjadi trend, istilah jaman
sekarang mah hits. Untuk akses menuju Ranu sih sudah sebagian yang dibangun. Jadi
enak deh kalau mau jalan. Tapi ya gitu, harus usaha membakar dulu hehe. Apalagi
kalau naiknya, terasa mah terasa itu betis saat jalan, nanjak bray. Kalau masalah
view memang tidak diragukan lagi. Luar biasa bagus.
Ada beberapa spot untuk foto-foto. Di dekat parkiran
disediakan foto boot, dan apabila lebih ke bawah lagi (kalau mau jalan) akan
mendapatkan spot untuk foto lebih bagus lagi. Nah kebetulan aku gak mengambil
foto nih yang didekat parkira. Tapi saat di bawah, aku mendaptkan spot yang
menurutku menarik. Berasa kayak bukan di Lumajang deh kalau foto di spot yang
kupilih. Dan kebetulan lagi (Duh perasaan banyak bange dah kebetulannya
hehe)aku bertemu dengan kawan yang rumanya tak jauh dari Ranu Bedali. Jadi dia
sudah yang kujadikan model untuk foto hehe.
Nih Temen Yang Jadi Model Hehe Foto : Dok Pribadi |
Banyak banget anak hits kekinian yang mengunjungi Ranu Bedali. Bukan hanya untuk berfoto ria, tapi juga untuk menikmati keindahan alamnya yang luar biasa. Oh iya, untuk kalian yang tak membawa bekal dan air minum. Jangan khawatir, di kawasan Ranu bedali banyak kok yang jualan. Tapi ingat, sebagai pengunjung jangan sampai meninggalkan jejak kecuali kenangan hehe (ini mah himbauan biar gak buang sampah sembarangan). Karena memang tak banyak tempat sampah yang disediakan oleh pengelola.
Yuk kunjungi Ranu Bedali. Lestarikan alam sekitar, khususnya
kawasan alam Lumajang. Ikut membranding kawasan wisata di seluruh kawasan
Kabupaten Lumajang. Itu saja dariku sang melankolis muda, Semoga bermanfaat.
Bima Widjanata Suwaji
bagus tempatnya jadi pengen ke Ranu Bedali....
BalasHapusbaru tahu ada tempat ini, tapi kalau boleh saran fotonya yang banyak mas biar makin mantep ^_^
BalasHapus