Mengenal K-Link Syariah lebih Dekat Dalam Ramadhan Festival Foto : Dok Pribadi |
Sudahkah mendengar tentang K-Link? Kalau tentang MLM pasti pernah kan? Sebelum membahas K-Link, mari kita bahas tentang MLM. MLM merupakan salah satu cabang bisnis yang ada di Indonesia. Berbagai macam jenis MLM ada, mulai dari pulsa, database, dan masih banyak yang lainnya. Nah K-Link sendiri merupakan salah satu MLM yang ada di Indonesia. Tapi jangan salah, K-Link sudah memiliki sertifikasi dari MUI. Penasaran kan mengapa K-Link bisa mendapatkan sertifikasi MUI? Yok baca terus.
Dalam satu kesempatan, aku mendapatkan undangan dari K-Link melalui Indoblognet untuk hadir dalam Ramadhan Festival yang diadakan di ballroom K-Link Tower. Ku pikir acaranya akan lebih banyak ke seminar, tapi itu salah besar. Ketika sampai di tempat acara, aku langsung disuguhi oleh hiburan musik islami. Kesan pertama yang luar biasa. Beberapa lagu dilantunkan dengan merdu. Dan kembali spesikulasiku salah. Dalam pikiran yang tengah menghibur ku adalah grup musik yang juga turut diundang khusus untuk menghibur. Ternyata mereka adalah karyawan dari K-Link. Dan lebih mengagumkan lagi, bahwa sebentar lagi mereka akan merilis single terbaru. Adalah sebuah prestasi yang bagus bukan?
Demo Masak Saat Ramadhan Festival Bersama K-Link Foto : Dok Pribadi |
Setelah alunan musik selesai dibawakan. Acara berlanjut ke demo masak. Hehe acara ini yang cukup menegangkan bagiku. Karena saat itu waktu menunjukkan pukul 14.30 WIB dan aku disugui oleh aroma masakan yang tengah dipersiapkan oleh sang chef. Rasanya bergejolak dalam perut ini hehe.
Suasana Saat Tour K-Link Tower Foto : Dok Pribadi |
Kemudian setelah demo masak. Aku dan para undangan lain diajak keliling tower K-Link. Nah ini merupakan salah satu pengalaman menarik. Berkeliling menjelajahi tower K-Link dari ruang ke ruang lain, dari lantai satu ke lantai lain. Pertama yang didatangi adalah swalayan K-Link. Disinilah tempat produk K-Link terdapat. Jika ada pertanyaan, "Mengapa ada produk dari K-Link?" Simpan dulu, dan akan kujawab di beberapa paragraf selanjutnya. Nah kemudian, ruang selanjutnya ruang K-Link customer service dan ruang konsultasi dokter. Itulah lah beberapa ruangan yang aku kunjungi di lantai 1.
Lounge ELC & PLC Foto : Dok Pribadi |
Kemudian setelah dari lantai 1. Beralih ke ruang lain. Yakni Lounge ELC dan PLC. Di tempat ini biasanya digunakan para anggota K-Link untuk mengadakan meeting. Dan ruang selanjutnya yang tempatnya tak begitu jauh dari Lounge merupakan ruang pelayanan spa dan kantin K-Link.
Produk Dari K-Link Syariah Foto : Dok Pribadi |
Puas berkeliling tower K-Link, akhirnya berada di acara inti yakni smeinar tentang K-Link. Disinilah aku mengenal lebih dalam apa K-Link itu sebenarnya. K-Link sendiri adalah salah satu dari 5 MLM yang berbasis syariah. Mengapa harus Syariah? Ada apakah iya berbasis syariah? Indonesia sendiri merupakan negara Islam yang terbilang besar. Hal ini yang dicoba oleh K-Link untuk memulai bisnis multilevel marketing menggunakan sistem syariah. Hal ini terbukti dengan K-Link mendapatkan sertifikasi syariah dari MUI. Sistem yang digunakan oleh K-Link memang bukan menggunakan siapa yang masuk duluan dialah yang diuntungkan. Karena K-Link berbisnis dengan cara penjualan produk. Dari produk inilah mendapatkan keuntungan. Dan produk dari K-Link sendiri terdiri dari produk makanan, minuman, maupun kesehatan. Dan ada beberapa produk lain seperti kecantikan dan kesehatan. Nah di lantai 1 tower K-Link lah tempat dari semua produk, seperti yang aku bicarakan di beberapa paragraf sebelumnya.
K-Link sendiri sudah berdiri dari tahun 2002. Jadi sudah 15 tahun K-Link berkecimpung dalam dunia bisnis MLM dengan basis Syariah. Pada rencananya, K-Link sudah mempersiapkan untuk membangun sebuah kawasan industri sendiri untuk memproduksi produk. Memang saat ini ada beberapa produk yang harus impor dari luar negeri. Namun jangan khawatir, produk dari K-Link semua berlabel halal kok. Dan yang masih belum berlabel, itu berarti dalam proses pengurusan izin. Karena saat ini pun proses masih berlangsung.
Membahas tentang K-Link yang mengusung tentang bisnis yang bersistem Syariah, tak afdol kalau kita tak membahas masalah tentang ekonomi Syariah dong. Ekonomi Syariah sendiri memiliki pengertian merupakan ilmu pengetahuan sosial yang mempelajari masalah-masalah ekonomi rakyat yang diilhami oleh nilai-nilai Islam. Nah sifat dari ekonomi Syariah antara lain kesatuan yang berarti memasukkan nilai integritas dalam pelaksanaannya. Kemudian keseimbangan, yang berarti melakukan keadilan dalam kegiatan yang dilakukan. Kebebasan yang berarti setiap individu diberikan kebebasan dalam kegiatan ekonomi namun tidak melanggar hukum Islam. Dan yang terakhir tanggung jawab, yang memiliki arti setiap individu memiliki tanggung jawab yang mesti dilakukan dalam setiap kegiatannya.
Nah dari penjelasan tentang Syariah diatas bisa kita ketahui kalau K-Link Syariah mencoba hadir dengan melakukan hal yang sesuai dengan hukum Islam yang ada. Mungkin begitu karena buktinya sudah ada, yakni sertifikasi halal dari MUI. Menurut presiden direktur K-Link saat seminar "Bila ingin terus sukses, makan berusaha lah. Income datang bila kita terus berusaha."
Saat ini anggota dari K-Link sudah menembus angka 2 juta. Ini bukanlah angka yang sedikit, bila mana kita melihat banyak bisnis baru bermunculan. K-Link tentang tegar dan terus melakukan pengembangan. Diantara pengembangan yang dilakukan adalah pemasaran produk melalui digital. Bila masih belum tau dan ingin berbelanja produk dari K-Link langsung saja belanja melalui K-LINK ONLINE STORE. Kan gak perlu susah-susah datang ke tower K-Link bila ingin berbelanja. Cukup dari gadget, pesan dan antar. Datang deh produk K-Link. Halal produknya dan mudah kok caranya.
Ruang Pelayanan Spa Untuk Umum Foto : Dok Pribadi |
Hasil Masakan Chef Saat Demo Masak Ramadhan Festival Bersama K-Link Foto : Dok Pribadi |
Produk K-Link Yang Digunakan Saat Demo Masak Foto : Dok Pribadi |
aku pernah tau K-LINK dan punya temen yg aktif bgt dan udah punya cabang sendiri di Jbr. Luar biasa emang produk dan sistemnya. Asik gitu ya ada spanya tower nya, hehe
BalasHapusthanks infonya baru tahu sekarang tentang K Link itu apa
BalasHapus